Yuk Kenalanan Dengan SehatQ.com, Platform Informasi Kesehatan Online

Sehatq.com Nebulizer

Indonesia kembali kedatangan satu startup baru di bidang kesehatan, mereka adalah SehatQ.com. Meluncur dibawah naungan Sinar Mas SehatQ menjadi salah satu opsi dari sekian banyak pertolongan pertama bagi pasien.

Layaknya aplikasi kesehatan pada umumnya, SehatQ menawarkan layanan konten kesehatan valid bagi pasien yang membutuhkan informasi soal self-medication. Tetapi yang spesial, SehatQ juga memiliki dua fitur andalan, yaitu Chat Dokter dan Booking Dokter.

Diawal kedatangannya SehatQ berfokus untuk memperbanyak konten kesehatan. Mulai dari artikel kesehatan berbagai topik, ensiklopedia penyakit dan obat-obatan. Secara total ada 1514 direktori artikel, 1115 ensiklopedia penyakit dan obat yang telah diterbitkan dan terus bertambah, ada jua artikel tentang tindakan medis seperti Nebulizer, tes kolesterol, pemberian vaksin HPV, sampai dengan Colonoscopy.

Selain itu SehatQ.com juga mempunyai fitur direktori fasilitas kesehatan berdasarkan lokasi terdekat pengguna. Serta, booking dokter demi permudah pasien membuat janji temu. Untuk masuk ke dalam direktori, perusahaan melakukan sejumlah pengecekan agar dokter yang hadir di SehatQ benar-benar sesuai dengan ketentuan.

Terhitung, SehatQ sudah menampilkan direktori lebih dari 2 ribu dokter dari berbagai spesialisasi di seluruh Indonesia. Diklaim sejak pertama kali situs SehatQ dirilis, telah dikunjungi hingga 1 juta kali per bulannya.

Sehatq.Com mempunyai beberapa fitur andalan, diantaranya :

Informasi Obat
Kita dapat melakukan pembelian dan pencarian Obat. ada ribuan obat yang telah masuk pada database SehatQ dan tentu segala macam obat tersebut adalah Asli. Didalam informasi obat tersebut juga tertera dengan lengkap bagaimana interaksi dan indikasi, dosis serta efek samping dari obat. pada umumnya obat digunakan setelah makan, 3x sehari dan efek samping mengantuk.

Booking Dokter Secara Online
Selain mendapatkan informasi kesehatan, situs health tech sehatq juga dapat melakukan booking dokter dengan sangat mudah. anda bisa melakukan pesan dokter dengan berdasarkan lokasi setempat anda, jadi ini sangat membantu anda menemukan berbagai macam dokter yang dapat memberikan solusi kesehatan anda mulai dari memberikan obat sampai dengan tes gula darah. untuk melakukan Booking dokter, anda harus memiliki akun sehatq disertai dengan nomor handphone dan alamat yang valid agar akun anda segera aktif.

Informasi Kesehatan Lengkap Dan Terpercaya
Di situs website dan aplikasi SehatQ.com telah terkoneksi dan menyediakan layanan artikel kesehatan yang sangat diperlukan. dengan manfaat kemudahan mencari informasi artikel di sehatq.com menjadikan para pengguna terutama yang sedang mengalami gangguan kesehatan bisa membaca ilmu yang disampaikan oleh sehatq. Ilmu tersebut seputar Pola Hidup Sehat, Kesehatan Kulit, Parenting, Kesehatan Anak, dan Lainnya. penting sekali untuk mendapatkan artikel pola hidup sehat. karena pada dasarnya manusia sering mengalami gangguan kesehatan karena kurangnya kesadaran dalam hidup sehat.

Info Lokasi Rumah Sakit
Dengan menggunakan aplikasi SehatQ anda bisa dengan mudah melacak beberapa rumah sakit. Anda juga bisa dengan mudah menemukan informasi secara lengkap dan akurat tentang Klinik, Lab terpercaya hingga puskesmas yang di rekomendasikan. Kemudahan Fitur pencarian dari sehatq ini menjadi yang terdepan dalam urusan mencari rumah sakit tersebut. semuanya terintegrasi dengan sempurna di aplikasi sehatq.com

Informasi Tentang Jenis Penyakit
Selain dapat menemukan rumah sakit terbaik, sehatq ini juga dapat ditemukan berbagai Definisi Penyakit, Gejala, Penyebab, Diagnosis, Pengobatan dan Pencegahannya. Misal kita sedang mengalami gangguan kesehatan seputar kulit misalnya, maka dapat ditemukan apa saja gejalanya, kemudian penyebabnya dan langkah pengobatan seperti apa yang tepat untuk kita. Dan salah satu inovasi terbaik yang dimiliki aplikasi sehatq adalah

Bisa Konsultasi Secara Online
Ini adalah salah satu Inovasi perusahaan yang bergerak di Health Tech seperti SehatQ. Aplikasi ini memungkinkan pengguna untuk melakukan interaksi, konsultasi, diskusi, tanya melalui fitur Chat Dokter. Dengan begitu kehadiran aplikasi sehatq ini di klaim bahwa dapat mempermudah dan mempercepat seseorang yang sedang mengalami sakit tanpa harus antri di rumah sakit hanya untuk bertemu seorang dokter.

Posting Komentar

0 Komentar